adanya polemik pergantian Pj Bupati Muara Enim, Hendarwin ketua lp-kpk dan Hendra Jaya ketua LSM BRANTAS angkat bicara.

Brantasnews.com - muaraenim,
 Polemik pergantian Pj Bupati Muara Enim yang saat ini di pimpin Ahmad Usmarwi Kaffah menimbulkan misteri dan pro kontra dimasyarakat, hal tersebut terjadi karena beredarnya nama Ahmad Rizali yang saat ini menjadi Kepala Dinas Perdagangan Sumatera Selatan yang disebut-sebut akan menjadi pengganti Usmarwi Kaffah dalam memimpin Kabupaten Muara Enim.

Dengan adanya polemik pergantian Pj Bupati tersebut, Hendarwin ketua lp-kpk Kabupaten Muara Enim angkat bicara. Dalam keterangan persnya, Hendarwin Mengungkapkan bahwa siapapun pemimpin yang sah sesuai dengan konstitusi maka akan kita dukung

"Siapapun Yang memimpin Negara ini baik dari Presiden, Gubernur, Bupati bahkan sampai Tingkat Desa, kalau mereka ikhlas untuk membangun, ikhlas mengayomi masyarakatnya, adil dalam memimpin, tidak mempunyai kepentingan kelompok - kelompok tertentu demi untuk kepentingan pribadi atau kepentingan kelompok kelompok tertentu tanpa memandang Suku, Agama, Ras. Maka kita siap dalam barisan". Ujarnya

Ditambahkannya sekjen lp-kpk Drs muklis "Maka dari itu, kami mendukung siapapun yang akan ditunjuk Kementerian Dalam Negeri untuk menjadi Pj Bupati Muara Enim menggantikan Ahmad Usmarwi Kaffah, mau itu putra daerah atau bukan putra daerah jika hal tersebut sudah sesuai dengan Undang - undang dan memenuhi kriteria kami untuk berbuat adil demi masyarakat kita akan dukung. Mari bersama kita jaga kondusifitas Kabupaten Muara Enim yang kita cintai ini". Urainya
Selamat bertugas PJ bupati m.enim 
Semoga muara Enim lebih baik lagi ,

Kembali ditambahkannya "Kita akan menjadi garda terdepan dalam mendukung program-program pro rakyat dari Pj Bupati Muara Enim nantinya". Pungkas nya

Ditempat yang berbeda ketua LSM BRANTAS Hendra Jaya sering disapa (Deky) mengatakan atas nama pribadi dan lembaga mendukung kehadiran PJ Bupati yang baru, dengan menjalankan tugas yang amanah di Kabupaten Muara Enim ,namun yang perlu kami ingatkan, bahwa bila Saudara dalam menjalankan tugas dengan adil, benar dan takut kepada Allah, dan pro terhadap rakyat, dan perlu diingatkan lagi  kami bukan penjilat apa bila Saudara berlaku tidak adil, bertindak kolusi dan nepotisme serta membiarkan kezhaliman terus terjadi di kabupaten Muara enim ini,maka kami akan melawan seluruh kebijakan Saudara yang tidak pro rakyat dengan cara- cara yang konstitusional.” Tegasnya.

Reporter : okta/efa
Redaktur:Isfa.R

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Terjadi lagi",Diduga Oknum Guru SMP Di Kabupaten Muara Enim Menganiaya Murid

dump truk warna putih, membawa mutiara hitam PT. DANA ARTHA MINING(DAM) subkontraktor dari PT. MUSI PRIMA COAL tabrak lari pengendara sepeda motor

Kebakaran Hebat di Kelurahan Kampung Nalayan, Jalan Baharek Ujung.